Using a phone

Nomor 0815 Kartu Apa? Ini Faktanya

HP merupakan salah satu media komunikasi terkini yang sangat memudahkan komunikasi antara masing-masing orang. Namun, agar bisa terhubung dengan keluarga maupun teman-teman dengan jarak yang berjauhan, kamu membutuhkan layanan seluler. Untuk mengakses layanan seluler ini, kamu membutuhkan jasa operator seluler. Saat ini, ada banyak sekali operator seluler yang beroperasi di Indonesia. Masing-masing operator menawarkan layanan kartu yang bermacam-macam.

Masing-masing layanan kartu seluler menggunakan kode provider yang merupakan bagian dari identitasnya. Kode provider atau yang dikenal dengan sebutan kode prefix ini terdiri dari empat digit nomor yang ada di bagian depan dari nomor HP. Nah, tidak semua orang hafal dengan kode prefix yang dimiliki masing-masing provider seluler. Misalnya, nomor HP dengan kode prefix 0815. Nah, kira-kira nomor 0815 kartu apa? Yuk, simak ulasannya berikut.

0815 Kartu Apa, Ya?

Buat kamu yang bertanya-tanya, nomor 0815 ternyata bukan merupakan nomor yang asing di Indonesia. Rata-rata pengguna HP dari generasi pertama memiliki kartu HP dengan nomor tersebut. Nah, bagi kamu yang sudah penasaran dengan nomor 0815 kartu apa, nomor tersebut ternyata merupakan kode prefix dari provider Indosat. Lebih tepatnya, untuk pengguna kartu Mentari atau Matrix.

Pengguna layanan provider Indosat ini memang sudah mencapai jutaan di tanah air. Jangkauan layanan dari provider Indosat ini memang sangat luas hingga mencapai seluruh area di Nusantara. Itulah mengapa, provider ini juga menawarkan nomor dengan kode wilayah yang berbeda-beda. Kode wilayah ini biasanya terdiri dari 2 atau 3 digit nomor setelah kode prefix. Khusus untuk kode 0815 ini biasanya digunakan di area luar Jawa. Untuk lebih tepatnya, kamu bisa simak ulasan kode wilayah berikut:

  • Jakarta: 08150
  • Bandung: 0815022
  • Surabaya: 0815024
  • Medan: 081506
  • Palembang: 081507
  • Jakarta: 08151
  • Balikpapan: 081520
  • Samarinda: 0815205, 0815207, 0815209
  • Bontang: 0815208
  • Banjarmasin: 081521, 0815219, 0815218
  • Tabalong: 0815217
  • Pontianak: 081522, 0815225
  • Singkawang: 0815227
  • Ketapang: 0815228
  • Sambas: 0815229
  • Manado: 081523
  • Gorontalo: 0815239
  • Makasar: 081524
  • Kendari: 0815246
  • Kolaka: 08152460, 08152461, dsb.

Itulah beberapa kode area yang bisa kamu temukan di dalam nomor dengan kode prefix 0815. Mengakses layanan seluler Mentari atau Matrix di luar area tersebut memang masih mungkin dilakukan. Akan tetapi, beberapa layanan promo memang tidak tersedia di luar area cakupan tersebut. Selain memiliki kode nomor 0815, Mentari dan Matrix juga memiliki kode prefix 0855 dan 0816.

Kelebihan Kartu Indosat

Sekarang, kamu sudah mengetahui 0815 kartu apa, dan jawabannya adalah Mentari atau Matrix. Dua layanan kartu seluler yang ada di bawah payung provider Indosat ini menawarkan berbagai macam keuntungan. Sehingga, tidak mengherankan jika kedua layanan kartu ini sangat digemari. Beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh layanan kartu Indosat antara lain:

  • Cakupan jaringan Indosat termasuk yang terluas dan terbaik di Indonesia. Apalagi, saat ini Indosat juga mendukung konektivitas 4G dengan koneksi internet cepatnya. Sehingga, pengguna Indosat yang tinggal di area pelosok sekalipun bisa menikmati layanan koneksi internet cepat dan layanan seluler lainnya dari Indosat
  • Indosat menawarkan pilihan paket yang sangat beragam. Mulai dari paket telepon, SMS, hingga paket internet hemat semuanya tersedia dan bisa kamu akses dengan mudah. Cara termudah untuk memilih paket layanan INdosat adalah dengan menginstall aplikasi MyIM3. Walaupun, kamu juga bisa mengakses semua paket yang tersedia lewat platform E-Commerce maupun datang ke counter pulsa
  • Semua layanan yang disediakan oleh Indosat memiliki harga yang relatif sangat terjangkau dengan kualitas yang tentunya sangat bisa bersaing dengan provider lainnya.

Demikianlah kilas info mengenai nomor seluler 0815 beserta makna di dalamnya. Semoga informasi yang disampaikan di sini bermanfaat untuk kamu, ya. Kamu juga bisa mencari tahu lebih banyak mengenai informasi menarik lainnya seputar teknologi di situs mobilhondasamarinda.com.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *